Kamis, 07 November 2019

PENERAPAN ZEN PADA LACI PINTU SLEDDING


PENERAPAN ZEN PADA LACI PINTU SLEDDING


Assalaikum wr. wb.

Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang apa itu "ZEN".Dalam bahasa JEPANG arti Zen sendiri yang sebenarnya adalah:

 
善は急げ

Dibaca: “Zen wa isoge”

Arti harfiah: Bergegaslah untuk hal yang baik
Makna: Jika terpikirkan hal yang baik, maka jangan ragu dan segeralah mengerjakannya sebelum berubah pikiran.

Sedikit bercerita tentang asal apa itu Zen. Ajaran Zen adalah ajaran yang berkembang luas di Jepang, meskipun sebenarnya Zen berasal dari Cina. dalam perkembangannya di Jepang, ajaran Zen banyak mempengaruhi pola hidup orang Jepang, termasuk budaya mereka.

Metode yang digunakan oleh bangsawan Dogen dalam menerapkan ajaran Zen di Jepang sangatlah tegas. Metode yang digunakan berdasarkan prinsip Zen secara bahasa berarti duduk dan meditasi adalah duduk bersila dengan tujuan menghilangkan rasa marah, kesal, dan ego dengan jalan mengosongkan dan menata kembali pikiran.
Ajaran ini mengajarkan bahwa seseorang harus menemukan pengertian tentang kehidupan meski dapat diungkapkan dengan kata-kata.

Dan apa hubungannya dengan materi interior pada pembuatan ruang ABK Simulator? Atau bahkan kehidupan sehari-hari? Hubungannya terletak pada kalimat "Bergegaslah untuk hal yang baik", dari kalimat tersebut saya menangkap bahwa Berubah untuk hal baik itu perlu dilakukan dan itu dimulai dari diri sendiri. Dan hubungannya untuk ruang simulator adalah ketika kita dituntut untuk melakukan sebuah improvisasi atau perubahan terhadap gambar desain yang sudah ada . 

Lalu apa kaitannya ZEN dengan Interior Kapal?. Jadi pada kali ini saya akan menggunakan pinsip pemikiran ZEN pada saat melakukan pengerjaan simulator ruang ABK.
Penerapan prinsip pemikiran ZEN saya terapkan pada bagian pengerjaan saya. Pada blog ke-2 saya menjelaskan pengerjaan saya yaitu tempat tidur bertingkat dengan penempatan laci dibawahnya. Pada pemasangan laci kami menggunakan pintu slide.

Pintu slide yang kami maksud disini ialah menggunakan potongan-potongan triplek yang kami susun diatas selembar kain dan kami temple menggunakan lem kuning (fox). Untuk tempat pintu atau relling kami menggunakan kayu yang diberi alur atau sponeng.

Lalu penerapan ZEN pun kami gunakan. Seharusnya pemasangan pintu slide menggunakan roda dan juga relling pada/alur pintunya untuk memperlacar gerak pintu sledding. Tetapi kami menggunakan pemikiran ZEN, jadi pada kali ini kami menggunakan isolasi pada bagian bawah dan atas pintu dan juga memberikan lilin pada alur atau relling tempat pintu tadi sebagai pengganti roda dan relling. Sehingga antara isolasi dan juga lilin bisa memperlancar pintu sledding seperti halnya menggunakan roda dan juga relling.



Alat :                                             Bahan :
-Gunting                                        -Isolasi
                                                       -Lilin

Demikian penjelasan saya tentang apa itu ZEN dan penerapan saya tentang ZEN pada pengejaan simulator ruang ABK. Semoga bermanfaat, Wassalaamu'alaikum wr. wb.

Kamis, 24 Oktober 2019

PEMBUATAN VIDEO ANIMASI SIMULATOR RUANG ABK


PEMBUATAN VIDEO ANIMASI
SIMULATOR RUANG ABK


Assalaamu’alaikum Wr. Wb.

Alhamdulillah pada ksempatan kali ini saya bias kembali memposting blog ke 3 saya yakni tentang “Pembuatan Video Animasi Simulator Ruang ABK”. Selamat membaca semoga mudah difahami.


Pertama saya akan menjelaskan tentang beberapa tool yang akan digunakan pada tutorial kali ini.

1.1.      Tool yang digunakan untuk membuat scene dengan SketchUp


Gambar Tool Animation

Ada 3 tool yang digunakan untuk membuat scene, yaitu Position Camera, Look Around, dan Walk. Langsung saja kita bahas tool tersebut satu persatu.

-         Position Camera 
Posisi kamera (pandangan Anda) pada ketinggian tertentu atau memeriksa objek saling berhadapan atau berjalan melalui model.

-         Look Around 
Pivot kamera (pandangan Anda) dari titik stasioner.

-         Walk 
Berjalan melalui (tur) pada model. Dengan perintah Walk ini, anda dapat memeriksa hasil desain simulator ABK seolah-olah anda sedang berjalan di dalam ruang simulator ABK.

2.      Alat yang diperlukan
-        Laptop atau computer yang telah terinstal aplikasi SketchUp. Bagi laptop atau computer yang belum menginstal aplikasi SketchUp, saya sarankan menggunakan laptop yang memiliki spek, yaitu RAM minimal 4GB dan prosesor minimal Core I3. Spek yang saya dan tim gunakan berspek RAM 4GBCore I5, dan telah terinstal aplikasi SketchUp Pro 2019.
-    Disarankan menggunakan mouse untuk mempermudah mengarahkan kursor saat membuat animasi
3.      Bahan
Hasil final desain Simulator ABK


Gambar Hasil Final Desain Simulator ABK


4.      Langkah-langkah :

a) Buka aplikasi SketchUp Pro, kemudian klik file Simulator ABK 2
     

Gambar Beranda SketchUp Pro 2019

b)    Setelah file terbuka, klik position camera, kemudian letakkan kursor tepat pada tampak depan desain Simulator ABK lalu klik. perhatikan gambar di bawah.
        
Gambar Tampak Depan Desain Simulator ABK


c)      Untuk membuat scene, klik Windows, lalu klik perintah Default Tray. Akan muncul Default Tray seperti gambar berikut.

Gambar Default Tray



d)     Dari beberapa ikon yang muncul, klik tool adddkemudian klik tool walk 

*
Scene 1
     Klik tool add  Klik tool walk kemudian arahkan tepat pada tampak depan desain simulator ABK. Lakukan dengan perlahan sambil terus mengarahkan kursor sedikit masuk dalam desain simulator.
Gambar Tampak Depan

·          Scene 2
Klik tool add Klik tool walk , kemudian arahkan kursor ke kavling CE kanan yang terdapat desain tempat tidur dengan perlahan

Gambar Ruang Tidur ABK

·         Scene 3
Klik tool addKlik tool walk , kemudian arahkan kursor ke kavling CE kanan, fokuskan pada desain tangga tempat tidut tingkat.

Gambar Tangga

·         Scene 4
Klik tool Klik tool walk , kemudian arahkan kursor ke kavling CE kiri yang merupakan ruang kerja ABK dengan perlahan.

Gambar Ruang Kerja

·         Scene 5
Klik tool Klik tool walk , kemudian arahkan kursor ke kavling CE kiri, kemudian zoom pada bagian meja, kursi kerja, dan rak file.

Gambar Perabot di Dalam Ruang Kerja ABK

·          Scene 6
Klik tool addKlik tool walk , kemudian arahkan kursor ke bagian belakang desain simulator ABK.

Gambar Bagian Belakang Desain Simulator

·           Scene 7
Klik tool Klik tool walk , kemudian arahkan kursor ke kavling AC kanan yang merupakan ruang ganti ABK dengan perlahan.

Gambar Ruang Ganti ABK

·         Scene 8
Klik tool addKlik tool walk , kemudian arahkan kursor ke kavling AC kanan, kemudian zoom pada Kotak Obat dengan perlahan.

Gambar Kotak Obat

·         Scene 9
Klik tool addKlik tool walk , kemudian arahkan kursor ke kavling AC kiri yang merupakan kamar tidur ABK 2 dengan perlahan.

Gambar Ruang Tidur ABK 2

·         Scene 10
Klik tool addKlik tool walk , kemudian arahkan kursor

Gambar Tampak Depan Sisi Kanan Desain Simulator ABK

Untuk mengubah selang waktu, anda mengklik perintah view, kemudian klik perintah animation, setelah itu klik setting. Akan muncul perintah sebagai berikut

Gambar Perintah Model Info

Setelah itu, pada Scene Transitions, ubahlah selang waktu pada kotak misalkan 3, kemudian klik enter.



Terimakasih sudah membaca. Semoga bermanfaat. saran dan komentar ditunggu dikolom bawah yaaaa...



Kamis, 26 September 2019

PENJELASAN DESAIN RUANG ANAK BUAH KAPAL (ABK)


PENJELASAN DESAIN RUANG ANAK BUAH KAPAL (ABK)



PENGERTIAN DESAIN

  Apa yang dimaksud dengan desain (design)? Secara umum, pengertian desain adalah suatu perencanaan atau perancangan yang dilakukan sebelum pembuatan suatu objek, sistem, komponen, atau struktur.              
        Pendapat lain mengatakan arti desain adalah proses perencanaan atau peracangan suatu objek yang bertujuan agar objek yang diciptakan memiliki fungsi, memiliki nilai keindahan, dan berguna bagi manusia.                                               
       Secara etimologis istilah desain berasal dari bahasa Inggris, yaitu “design” yang artinya reka rupa, rencana, atau rancangan. Di dalam proses desain akan memperhitungkan berbagai aspek, seperti; estetika, fungsi, dan berbagai aspek lainnya yang diperoleh dari riset dan pemikiran manusia.
Sebelum melakukan pendesainan ruang maka kita harus menentukan fungsi dan luas ruangan terseubut. Kita juga harus mengetahui jumlah penghuni yang akan menempati ruangan tersebut.  
       Dalam menentukan jumlah anak buah kapal harus seefisien mungkin, karena hal ini mempengaruhi besar kecilnya ruangan dan terbatasnya jumlah persediaan bahan makanan dan air tawar. Faktor-faktor yang mempengaruhi adalah type kapal, besar kapal, banyaknya pekerjaan yang dilayani anak buah kapal, rute pelayaran, sistem otomatisasi yang ada pada kapal, dan peraturan dari negara yang bersangkutan.


MEMBUAT DESAIN

1. PENGUKURAN RUANG ABK
Pengukuran merupaka langkah pertama pada pembuatan desain ini. Dengan mengukur terlebih dahulu maka kita akan menghetahui ukuran-ukuran yang akan kita butuhkan, ukuran perabot yang akan kita buat, sampai pengestimasian bahan yang akan digunakan.
Setelah kami ukur kami menemukan beberapa ukuran.
Berikut adalah hasil pengukuran yang telah dilakukan oleh tim saya :




2. SKETCH RUANG
Setelah melakukan pengukuran dan mengetahui ukuran ruangan, maka mulailah untuk membuat sketch. Pembuatan sketch hanya mambuat gambaran-gambaran diatas kertas sebelum akhirnya dituangkan kedalam desain yang menggunakan aplikasi. Sebelumnya kita harus tau fungsi darin ruangarn tersebut.
Sesuai fungsi kami menggunakaan ruangan yang bisa dimuat untuk 4 orang ABK Kapal. Dimana ruangan tersebut kami bagi menjadi 4 bagian yaitu 2 ruang ridur, 1 ruang berganti pakaian dan 1 ruang kerja ABK kapal. 
Disini kami menggunakan tempat tidur bertingkat sehingga bisa ditempati masing-masing 2 orang ABK pada tiap ruangnya.

Berikut adalah hasil sketch pertama tim saya :



Kemudian kami merevisi lagi sketch yang telah kami buat karena merasa masih banyak yang kurang dan kurang menarik. Hingga menjadi sketch kedua kami sebagai berikut :






3. MENGGUNAKAN APLIKASI SKETCH-UP
Disini kami membuat desain ruang ABK menggunakan aplikasi SKETCH-UP. Penggunaan aplikasi SKETCH-UP lebih mudah dalam pembuatan design 3D, tampilannya-pun menjadi lebih nyata.
Pastikan kalian sudah memilik aplikasi SKETCH-UP untuk melanjutkan pembuatan desain 3D. Bukalah SketchUp. Di layar utama program, Anda akan melihat tampilan mirip 3D dengan tiga sumbu. Anda juga akan melihat Line, Circle, dan Polygon tool. Masing-masing peralatan memungkinkan Anda membuat bentuk yang diinginkan dengan berbagai cara.

Kemudian disini saya jelaskan deisgn dalam ruang ABK Kapal yang telah jadi setelah perefisian beberapa kali hingga design disetujui untuk depraktekkan dalam pendesign an ruang ABK Kapal.


Dari ruang yang kami buat terbagi menjadi beberapa gading seperti berikut :

gambar pembagian sekat pada design simulator ruang ABK


Berikut pembagian ruangan sesuai gading-gading tadi :

1. Gading CE kanan yaitu ruang tidur para ABK

Gambar. Skat CE kanan

Pada gading E dan C disini terdapat 2 tempat tidur single yang berada di atas dan bawah seperti yang ada pada gambar diatas.Dengan menggunakan tangga untuk mempermudah naik ke tempat tidur bagian atas. Dibawah tempat tidur terdapat laci yang menggunakan pintu sledding ber alur untuk lebih menghemat tempat dan memiliki kesan yang lebih.

2. Gading AC kanan yaitu ruang ganti pakaian 

Gambar skat AC kanan

Pada gading A dan C kanan terdapat sebuah lemari, kotak P3K,rak sepatu dan gantungan baju. karena posisi lemari,rak sepatu dn kotak p3k menempel pada dindin gading yang berbentuk V sehingga volume yang semula persegi panjang kini menjadi sebuah trapesium untuk memenuhi ruang yang kosong. Begitu juga almari yang digunakan.

3. Gading AC kiri yaitu ruang tidur ABK

Gambar skat AC kanan

Pada gading E dan C disini  sama seperti Gading CE kanan disini terdapat 2 tempat tidur single yang berada di atas dan bawah seperti yang ada pada gambar diatas.Dengan menggunakan tangga untuk mempermudah naik ke tempat tidur bagian atas. Dibawah tempat tidur terdapat laci yang menggunakan pintu sledding ber alur untuk lebih menghemat tempat dan memiliki kesan yang lebih.

4. Gambar Gading CE kiri yaitu ruang kerja

Gambar skat CE kanan

Pada skat C dan E kiri adalah ruang kerja yang berisi furniture berupa kursi kerja, meja kerja,kotak file, dan lampu led untuk memudahkan ABK mengerjakan tugas pada malam hari. Seperti namanya ruangan ini berfungsi untuk tempat para ABK mengerjakan tugas. 

Untuk tangganya sendiri dibuat miring karena menyesuaikan bentuk tempat tidur . Sebenarnya tempat tidurnya(ranjang) dibuat dengan ukuran yang sama namun untuk tempat tidur yang bagian atas dibuat menempel pada dinding dan karena dinding bagian atas melebar jadinya berbentuk V sehingga yang atas lebih luas dibandingkan yang bawah.



Demikian yang dapat saya jelaskan  pada blog saya kali ini. Semoga bermanfaat bagi kalian pasa pembaca. Terima kasih, jangan lupa like dan komen untuk blog saya selanjutnya :)
Tunggu penjelasan blog selanjutnya ya…

PENERAPAN ZEN PADA LACI PINTU SLEDDING